Senin, 18 April 2011

Kapolda Aceh : Warga Harus Dukung Masuk Investor ke Daerah

Tue, Mar 8th 2011, 10:27

TAPAKTUAN - Kapolda Aceh, Irjen Pol Drs Iskandar Hasan SH MH, mengharapkan masyarakat harus mendukung masuknya investor di daerah, sebab kehadiran investor itu bisa membawa manfaat bagi masyarakat sekaligus menunjang percepatan pembangunan daerah.

Hal itu disampaikan Kapolda Aceh kepada wartawan usai bertatap muka dengan jajaran Polres Aceh Selatan pada kunjungan kerja (Kunker) di kabupaten itu, Senin (7/3). Selain bersilaturrahmi dengan masyarakat dan jajarannya, dalam kunjungan kerja di kabupaten itu, Kapolda juga melakukan peletakan batu pertama rencana pembangunan Gedung Serba Guna Polres Aceh Selatan, dan rencana pembangunan kantor Mako Kompi Brimob.

Didampingi Kapolres Aceh Selatan, AKBP Bambang Syafrianto SIK, Kapolda Irjen Pol Drs Iskandar Hasan SH MH, mengatakan, selain bermanfaat bagi masyarakat, yakni terbukanya lapangan kerja, kehadiran investor itu juga sangat penting bagi daerah untuk menambah pendapatan daerah. Karena itu masyarakat harus menerimanya, tidak main anarkis yang bisa merugikan berbagai pihak.

Kalau ada hal-hal belum dipenuhi atau persoalan yang kurang berkenan dan mengganjal di mata masyarakat, hendaknya dibicakan secara baik-baik melalui forum atau bersama unsur Muspida. Dan bila ada penyimpangan aturan hukum mohon dilaporkan kepada penegak hukum. “Kita tidak menginginkan adanya tindak kekerasan atau anarkis. Pihak kepolisian juga tidak menginginkan adanya pihak yang tidak berkepentingan ikut campur dan bermain dalam persoalan itu,”katanya.

Pada kesempatan itu, Kapolda juga memberi warning kepada segenap jajaran kepolisian terhadap maraknya kasus narkoba yang merambah Provinsi Aceh. “Jika ada anggota polisi yang terlibat narkoba akan ditindak dan diancam pecat,”katanya.

Oleh karena itu Kapoldaa meminta jajarannya untuk menghindari dan benar-benar membasmi peredaran dengan mempersempit jaringan narkoba. Karena narkoba bisa merusak moral dan mental anak bangsa. Sebagai memagari anak didik supaya tidak tercemar dari narkoba dan kejahatan lainnya, maka Kapolda membuat program, yakni polisi masuk sekolah. Polisi-polisi ini katanya nanti akan membawa penguatan kamtibmas dengan masuk ke sekolah-sekolah dengan program yang dirumuskan sedemikian rupa, sehingga siswa bisa membentengi diri dan keluarga terhadap bahaya narkoba.

Terkait dengan pelaksanaan Pilkada yang sudah diambang pintu, Kapolda Aceh secara tegas menyatakan, selama kepemimpinannya sudah menyampaikan kepada seluruh jajaranya untuk mempersiapkan diri dalam rangka menghadapi Pilkada. Terutama menyikapi permasalahan dan tindakan-tindakan apa saja yang akan dilakukan serta melakukan pelatihan-pelatihan, kesiapan-kesiapan logistik dan yang terkait dengan itu. Untuk kesiapan itu pihaknya akan mengerahkan kurang lebih 2/3 kekuatan. Yakni sekitar 10.000 kekuatan dari 15.500 jumlah personel polisi yang tersedia ditambah dari anggota TNI dan Linmas.(az)

Sumber : Serambinews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar